Peserta tersebut adalah Emma Maree Edwards. Perhelatan Miss World 2020 memang baru akan dilangsungkan pada Juni mendatang. Tetapi panitia telah mengumumkan salah satu peserta mereka yang mengenakan berhijab.
"Kontestan baru yang cantik bakal ditemui! Emma adalah seorang perempuan muda Muslim menginspirasi yang akan bersaing di kompetisi 2020. Kami tidak sabar melihat apa yang akan terjadi nanti," tulis akun instagram resmi @missworldaustralia.
Dari akun instagramnya, Emma memang aktif membangun kesadaran orang terhadap pengguna hijab.
"Ini adalah kesempatan besar untuk menyebarkan kesadaran yang lebih baik dan pemahaman yang lebih besar tentang hijab," tulis Emma diakun istagramnya pada World Hijab Day, 1 Februari 2020 lalu.
Emma Maree lahir di Brisbane. Ia mengikuti Miss World Australia mewakili negara bagian Queensland.
Saat ini Emma tengah menempuh pendidikan pada jurusan psikologi.
Seperti diutarakan pada salah satu postingannya, Emma percaya jika kecantikan itu tidak datang dari wajah, warna kulit, atau ukuran pakaian. Kecantikan sejati ada di hati dan niat terhadap dunia di sekitarnya.
Sebelumnya, Miss World Australia memang pernah disandang oleh seorang muslimah. Saat itu, Esma Voloder terpilih menjadi Miss World Australia. 2017.