Anthony Ginting menang dalam pertarungan tiga set dengan skor 16-21 21-6 21-16 dalam waktu 55 menit.
Dengan hasil ini, Anthony pun menjadi wakil Indonesia pertama yang lolos ke babak semifinal China Open 2019.
Tak hanya itu, Anthony Ginting juga menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal yang bisa bertahan hingga semifinal.
Hasil ini sekaligus menjadikan rekor pertemuan keduanya menjadi 3-3. Saat ini Ginting berada di ranking 9, sedangkan Praneeth berada di ranking 15.
Capaian ini sekaligus membuka peluang Ginting untuk mengulang prestasinya setahun lalu dengan menjadi juara China Open yang merupakan turnamen BWF tertinggi karena merupakan World Tour Super 1000.
Tontowi/Winny Kandas
Sementara itu, ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina harus mengakui unggulan kedua asal China Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping.
Tontowi/Winny Oktavina Kandow kalah dua set langsung dengan skor 24-22 21-17 dalam waktu 37 menit.