Profil Eki Febri Ekawati Atlet Tolak Peluru Peraih Emas Sea Games 2017 -->

Iklan Semua Halaman

Profil Eki Febri Ekawati Atlet Tolak Peluru Peraih Emas Sea Games 2017

Kamis, 31 Agustus 2017
Aktualita.co - Selama ini cabang tolak peluru tidak begitu banyak dikenal orang, tetapi justru dari cabang ini, Indonesia berhasil meraih medali emas pada SEA Games 2017 yang berlangsung di Malaysia. Eki Febri Ekawati berjaya dalam lomba tolak peluru putri yang berlangsung di Stadion Bukit Jalil Kuala Lumpur dengan catatan lemparan 15,39 meter.

Sayangnya, dibalik prestasi tersebut, Eki Febri menyimpan kisah pilu.  Uang akomodasi (makan, penginapan, dll) belum juga dibayar dari bulan Januari-Agustus. Padahal SEA Games sudah hampir selesai.

Eki Febri juga pernah memperkuat Indonesia di SEA Games 2011, tetapi saat itu ia hanya berhasil berada pada peringkat kelima. Pada perhelatan serupa ditahun 2013 dan 2015, Eki tidak diikut sertakan.

Eki Febri Ekawati meruapakan atlet pemegang rekor nasional tolak peluru. Prestasi ini ditorehkannya di ajang  Kejuaraan Grand Prix Seri I di Jiaxing China dengan catatan 15,54, dengan catatan ini, Eki Febri menempati peringkat keempat di kejuaraan tersebut.

Sebelum terjun ke olahraga tolak peluru, awalnya Eki Febri menekuni olahraga dayung. Karena tidak mendapatkan restu, atlet asal Kuningan Jawa Barat ini akhirnya memilih cabang atletik. Ia juga pawai bermain basket tetapi tidak diseriusinya.

Sejak tahun 2007, karir Eki mulai terlihat dengan perolehan berbagai medali yang diraihnya lewat lomba tolak peluru. Prestasi pertamanya adalah Walikota Cup tahun 2007. Ia kemudian masuk ke Pusat pendidikan olahraga pelajar di Bandung.

Dari sana, prestasi demi prestasi terus diukirnya.  Eki sudah memecahkan dua rekor sekaligus yakni rekor PON dan rekor Nasional yang diraihnya saat PON XIX Jawa Barat yang berlangsung di Stadion Pakansari Cibinong dengan lemparan sejauh 14,98 meter. Ia memecahkan rekor PON atas namanya sendiri yang pernah dibuatnya di PON Riau.

Eki Febri Ekawati Tumpuan di SEA Games Filipina

Nama Eki Febri Ekawati masih menjadi tumpuan utama Indonesia menghadapi SEA Games Filipina. Menjelang SEA Games Filipina, Febri berhasil meraih emas di Kejurnas Atletik 2019.

Lalu ia berhasil meraih perunggu di ajang Kejuaraan Internasional Atletik di Korea Selatan 2019. Di ajang ini,  Eki Febri berhasil memperbaiki pencapaian pribadinya.

Baca Juga  : Eki Febri Ekawati Raih Perunggu di Kejuaraan Atletik Internasional


Profil Eki Febri Ekawati 

Nama Lengkap : Eki Febri Ekawati
Tempat/Tanggal Lahir : Desa Cikadu, Kuningan Jawa Barat, 18 Februari 1992
Tinggi : 110cm
Berat : 169 kg

Prestasi :
Juara Walikota Cup 2007
Medali Emas PON Riau 2012
Medali Emas Singapore's AUG 2014
Medali Emas PON Jawa Barat 2016
Medali Perunggu Asian Grand Prix Seri 3 di Taipei 2017
Medali Emas Sea Games Malaysia 2017
Medali emas Kejurnas Atletik 2019
Medali Perunggu Kejuaraan Atletik Internasional Korea Selatan 2019